Review SNP Prep Peptaronic Toner dan Eye Cream: Skincare untuk Awet Muda

Review SNP Prep Peptaronic Toner & Eye Cream  Menjaga kesehatan kulit terutama wajah sangat penting apalagi ketika kita sudah menginjak ...

Review SNP Prep Peptaronic Toner & Eye Cream 

Menjaga kesehatan kulit terutama wajah sangat penting apalagi ketika kita sudah menginjak usia 25 tahun ke atas. Kenapa? Karena di usia ini lah biasanya kulit kita mengalami perubahan dan muncul tanda-tanda penuaan dini seperti adanya garis-garis halus di area mata, smile line dan lain sebagainya. Seperti yang dikutip dari lifestyle.compas, perubahan itu terjadi karena penurunan kadar kolagen yang dimulai sejak usia 25 tahun. Rata-rata produksi kolagen akan berkurang sekitar satu persen setiap tahun, sehingga di usia 50 tahun produksinya sangat sedikit.

Nah… sama seperti perempuan usia 20-an lainnya, aku juga punya problem yang sama. Sekarang aku lebih concern untuk mencegah penuaan dini biar terjaga dan istilahnya bisa lebih awet muda gitu. Kalau aku pribadi balik ke basic skincare yang simple aja karena aku suka yang praktis dan anti ribet. Basic skincare yaitu seperti facial wash, toner, pelembab, sunscreen, dan eye cream. Nah… sekitar 2 pekan ini aku lagi suka banget sama produk SNP Prep Peptaronic toner dan eye cream. Simak review lengkapnya yuk!

SNP Prep Peptaronic Toner (320 ml)

SNP Prep Peptaronic Toner

Packaging

Pertama, kita bahas packaging nya secara singkat. Packaging luarnya terbuat dari karton dengan perpaduan warna putih dan pink. Terdapat informasi produknya seperti ingredients, cara pemakaian, claim dan lainnya. Packaging dalamnya berbentuk botol yang sangat bulky terbuat dari plastik dan didominasi warna putih dan pink seperti packaging luarnya. Ada juga informasi mengenai produk di bagian depan dan belakang. 

Ingredients:

Water, Glycerin, Propylene Glycol, 1,2-Hexanediol, PEG-60 Hydrogenated Castor Oil, Carbomer, Arginine, Hydroxyethylcellulose, Ethylhexylglycerin, Fragrance, Disodium EDTA, Pentylene Glycol, Xanthan Gum, Butylene Glycol, Sodium Hyaluronate, Sodium hyaluronate Crosspolymer, Polyglyceryl-10 Laurate, Hydrolyzed Collagen, Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Hyaluronic Acid, Caprylyl Glycol, Hydrolyzed Sodium Hyaluronate, Palmitoyl Pentapeptide-4, Palmitoyl Tripeptide-1, Tripeptide-1, Hexapeptide-9, Hexapeptide-11, Copper Tripeptide-1.

Claim

Toner dengan formula yang kental memberikan kelembapan untuk kulit. Mengandung 5 lapis Hyaluronic Acid dan 6 jenis Peptides sehingga menutrisi kulit hingga ke lapisan dalam. 

Manfaat

  1. Menyeimbangkan kadar minyak yang berlebih di kulit 
  2. Memberikan kelembapan kulit tanpa terasa lengket

Setelah sekitar kurang lebih 2 minggu memakai SNP Prep Petaronic Toner ini, aku merasa wajahku lebih lembab dan produksi minyak di wajah jadi sedikit berkurang. Teksturnya watery-gel atau teksturnya itu mirip gel tapi cair jadi tonernya itu gel yang ringan seperti air. Ketika diaplikasikan ke wajah, tonernya mudah menyerap dan tidak lengket di kulit. Aku paling suka sama produk yang seperti ini karena tipe kulitku yang kombinasi normal to oily. Jadi, gak butuh waktu lama untuk mengaplikasikan step skincare selanjutnya. 

Gak cuma formulanya yang bagus buat kulit, aroma dari toner ini juga tidak mengganggu. Menurutku aromanya seperti citrus yang segar dan tidak menusuk ke hidung. Buat kamu yang sensitif terhadap bau-bauan sepertiku, ini sangat penting untuk dibahas hahaha…

Overall, toner ini dapat memenuhi claim nya sendiri dalam memberikan manfaat yaitu meskipun formulanya kental, toner ini dapat melembabkan kulit tanpa rasa lengket. Serta menyeimbangkan kadar minyak berlebih pada kulit. 

SNP Prep Peptaronic Eye Cream (50 ml)

SNP Prep Peptaronic Eye Cream
Packaging

Sama seperti sebelumnya, packaging luarnya terbuat dari karton yang didominasi warna putih dan pink. Terdapat juga informasi mengenai produk seperti ingridients, cara pemakaian, claims, dan lain sebagainya di setiap sisi box. Packaging dalamnya berbentuk tube dengan tutup putar yang didominasi warna senada. 

Ingredients:

Water, Butyrospermum Parkii (Shea) Butter, Caprylic/Capric Triglyceride, Glycerin, Propanediol, Methyl Trimethicone, Cetearyl Olivate, Sorbitan Olivate, 1,2-Hexanediol, Glyceryl Stearate, Microcrystalline Cellulose, Carbomer, Arginine, Ethylhexylglycerin, PVP, Xanthan Gum, Dimethicone/Vinyl Dimethicone Crosspolymer, Butylene Glycol, Adenosine, Cellulose Gum, Disodium EDTA, Pentylene Glycol, Polyglyceryl-10 Laurate, Hydrolyzed Hyaluronic Acid, Sodium Hyaluronate, Sodium Hyaluronate Crosspolymer, Hyaluronic Acid, Hydrolyzed Sodium Hyaluronate, Acetyl Tetrapeptide-2, Copper Tripeptide-1, Hexapeptide-9, Palmitoyl Pentapeptide-4, Palmitoyl Tripeptide-1, Tripeptide-1 

Claim

SNP Prep Peptaroinc Eye Cream ini diformulasikan untuk membantu mengurangi kerutan dan garis halus di sekitar area mata, mencerahkan area bawah mata yang gelap dan merevitalisasi kulit di area mata sehingga lebih sehat dan tampak awet muda.

Kandungan utama

  1. 5 Jenis Hyaluronic Acid yang melembabkan dan menghidrasi kulit di sekitar mata sehingga kulit lebih lembab dan kencang
  2. 6 Jenis Peptide yang dapat Memudarkan garis-garis halus (kerutan) di sekitar mata, menstimulasi produksi kolagen, merevitalisasi kulit di area mata sehingga tampak lebih sehat dan awet muda, dan memudarkan kehitaman pada bagian bawah mata.
  3. Adenosine kegunaannya untuk menjaga elastisitas kulit dan menjaga dan memperbaiki skin barrier.

Tekstur dari SNP Prep Peptaronic Eye Cream ini ringan dan mudah menyerap. Krimnya unscented jadi ini oke banget buatku. Plusnya lagi, bahan kandungannya bebas silikon dan aman dipakai dengan skincare lain. Buat kamu yang punya kulit sensitif, jangan khawatir karena produk ini aman untukmu. 

Apa yang aku rasakan setelah 2 minggu pemakaian SNP Prep Peptaronic Eye Cream yaitu area bawah mataku tampak lebih lembab dan sehat. Ini membuktikan sedikit dari claimnya karena untuk mendapatkan hasil yang lebih tidak cukup hanya 2 minggu pemakaian, karena ini bukan pekerjaan yang instan. 

Biasanya, aku menggunakan eye cream ini setiap hari yaitu pagi dan malam. Caranya keluarkan krim secukupnya di ujung jari kemudian ratakan krim dengan lembut pada kulit sekitar area mata, dan pijat perlahan ke satu arah. 

Oh ya… kamu bisa mendapatkan kedua produk ini dengan harga Rp 160.000 Untuk  masing-masing produk di berbagai e-commerce di Indonesia seperti di:

  1. Shopee: https://shopee.co.id/snpofficialshop  
  2. Tokopedia: https://www.tokopedia.com/snpofficialstore  
  3. Lazada: https://www.lazada.co.id/shop/snp/ 
  4. Jd.id : https://www.jd.id/search?keywords=snp 

Kesimpulan

SNP Prep Peptaronic Toner dan Eye Cream ini memiliki plus dan minusnya. Menurutku sendiri untuk minusnya adalah botol tonernya yang bulky alias besar jadi tidak travel friendly. Lalu nilai plus nya adalah teksturnya yang mudah menyerap cocok untuk tipe kulit apa saja termasuk sensitif dan aromanya yang bersahabat dengan hidung sensitifku. Harganya cukup affordable untuk produk dari Korea Selatan. Jadi, tunggu apa lagi yuk peduli dengan kulit kita dan cintai diri kita sendiri. 

Jangan lupa follow instagram SNP ya di @snpofficial.id buat dapetin info terbaru mereka seperti promo, produk baru dan juga giveaway!

Referensi: 

https://lifestyle.kompas.com/read/2021/08/31/160000620/pada-usia-berapa-wanita-mulai-melihat-perubahan-kulitnya?page=all

You Might Also Like

0 komentar